Persyaratan
PERSYARATAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS CENDERAWASIH
Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih memberikan kesempatan bagi anda yang memiliki semangat untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Sebagai salah satu lembaga pendidikan tinggi di Papua yang terkemuka, kami menawarkan berbagai program Magister dan Doktor yang dirancang untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri dan perkembangan ilmu pengetahuan.
Untuk dapat bergabung sebagai mahasiswa Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih, berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi :
1. Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA) yang memenuhi ketentuan yang berlaku sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan.
- Lulusan dari Program Sarjana (S1) yang telah diakui oleh Universitas atau Perguruan Tinggi yang ter-Akreditasi (untuk calon program Magister).
- Lulusan dari Program Magister (S2) yang telah diakui Universitas atau Perguruan Tinggi yang ter-Akreditasi (untuk calon program Doktor)
- Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 pada skala 4,00 untuk lulusan S1.
- Sehat Jasmani dan Rohani, serta tidak memiliki cacat fisik atau mental yang menghalangi kegiatan akademik.
- Fotocopy KTP, Kartu Keluarga dan Akta Kelahiran.
- Mengisi Formulir Pendaftaran yang telah disediakan baik melalui situs ini yang dapat di unduh maupun pengambilan fisik secara langsung pada kantor kami.
- Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Dokter/Puskesmas/Rumah Sakit.
- Surat izin dari atasan atau Surat Tugas Belajar (TNI/POLRI, ASN, Karyawan Swasta dan LSM).
- Bukti terdaftar PD-DIKTI (Pangkalan Data Pendidikan Tinggi).
- Serifikat Kompetensi Komputer/Bahasa Inggris (bila ada).
- Pas Foto berwarna ukuran 2×2 cm & 3×4 cm (masing-masing 3 lembar).
- Bukti Pembayaran Pendaftaran yang dapat dilakukan melalui transfer bank ke rekening mitra Universitas Cenderawasih yang tertera pada situs resmi kami.
2. Program Doktor
- Fotocopy Ijazah dan Transkrip Nilai S2.
- Surat Rekomendasi dari 2 orang yang berkualifikasi minimal S3 atau Guru Besar.
- Karya Ilmiah pada Jurnal Ilmiah/Tesis/Abstrak/Lembar Pengesahan Tesis.
3. Program Magister
- Fotocopy Ijazah SMA/SMK/Sederajat.
- Fotocopy Ijazah dan Transkrip Niai S1.
- Karya Ilmiah pada Jurnal Ilmiah/Skripsi/Abstrak/Lembar Pengesahan Skripsi.
4. Persyaratan Khusus Program Studi
Setiap program studi di Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih memiliki persyaratan tambahan yang disesuaikan dengan kebutuhan bidang studi tersebut. Beberapa program studi mungkin mewajibkan calon mahasiswa untuk :
- Mengikuti tes tertulis dan wawancara, yang bertujuan untuk mengukur pengetahuan dan kesiapan calon mahasiswa dalam menjalani perkuliahan di tingkat Program Pascasarjana.
- Mengumpulkan Proposal Penelitian (untuk program studi yang berfokus pada riset).
- Memiliki Pengalaman Kerja (terutama untuk program studi profesional).
- Menguasai Bahasa Inggris, beik melalui sertifikat ujian bahasa seperti TOEFL atau IELTS, atau tes kemampuan bahasa yang disediakan Universitas Cenderawasih.
5. Proses Pendaftaran
Pendaftaran mahasiswa baru Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih dapat dilakukan secara Online melalui situs resmi Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih terintegrasi. Setelah mengisi field pada formulir dan mengunggah seluruh dokumen yang diperlukan, calon mahasiswa akan menerima konfirmasi penerimaan berkas dan jadwal ujian seleksi (berlaku secara berkala).
6. Jadwal Pendaftaran
Pendaftaran Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih dibuka setiap tahun pada periode yang telah ditentukan. Pastikan anda memeriksa informasi terbaru pada situs resmi ini mengenai jadwal penerimaan mahasiswa baru atau dapat menghubungi kontak yang tertera pada situs ini dan kantor administrasi Program Pascasarjana.
Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih menyediakan berbaga peluang untuk anda yang ingin melanjutkan studi ke jenjang lebih tinggi. Dengan memenuhi segala persyaratan pendaftaran yang telah ditentukan pihak Program Pascasarjana, anda dapat menjadi bagian dari komunitas akademik yang berkembang di Universitas Cenderawasih. Kami mengajak anda untuk bergabung dan melanjutkan perjalanan akademik anda bersama kami.
Jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau nomor telepon yang tersedia pada situs resmi ini Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih.