Jayapura, 28/10/2022, Rapat koordinasi ini di pimpin oleh Asisten Direktur III Dr.Hans Z. Kaiwai, SE., M.Sc.agr., kegiatan tersebut dihadiri oleh Bapak. Robert M.W.S.T Marbun, SE.,MA (Pengelola website Universitas), Staf Pengelola Website Pascasarjana dan Program Studi.
Dalam rapat tersebut Hans Kawai megecek kendala-kendala yang di hadapi oleh operator website di masing-masing prodi selama ini dan memberikan solusi kedepannya. Harapan Hans kedepannya Pascasarjan harus memiliki Server sendiri dalam mengelola website sehingga ini harus dibicarakan di tinggkat pimpinan agar dimasukan ke DIPA.
Sambungnya ” Jika pasca sudah memiliki server sendiri nantinya semua sudah berada di satu titik agar website ini bisa jalan sama-sama, dimana semua prodi harus ada satu sesi untuk membahas tips-tips dalam proses pengisian konten ke dalam website tersebut sehingga kedepanya untuk pembiyaan mantenace Domain bisa terjaga. Program Pascasarjana harus membuat SK pengelolaan website di tingkat pascasarjana yang di dalamnya terdapat program-program studi S2 dan S3 sehingga bisa dibiayai nantinya”Ungkapnya.
Robert Marbun ” menyatakan bahwa beberapa program studi yang belum memiliki website ini akan saya bantu membuatnya dan memberikan username dan pasword sehingga bisa dikelolah, Robert juga menjelaskan masalah-masalah dan kendala yang di hadapi oleh operator selama ini dan memberikan penjelasan dalam menyelesaikan kendala tersebut.